Aksinews.id/Larantuka – Sebanyak 15 dari 18 Partai Politik (Parpol) peserta pemilu 2024 tingkat Kabupaten Flores Timur yang telah menyampaikan Laporan Awal Dana Kampanye (LADK) hingga masa penyampaian ditutup 7 Januari 2024, pukul 23.53 WITA.
LADK untuk periode pembukuan 17 Desember 2022 sampai 6 Januari 2024 itu disampaikan pengurus parpol melalui aplikasi Sistem Informasi Kampanye dan Dana Kampanye (SIKADEKA).
Ketua KPU Flotim, Kornelis Abon Tabi menjelaskan, 15 Partai politik yang menyampaikan LADK ke KPU Kabupaten Flores Timur adalah PKB, Gerindra, PDI Perjuangan, Golkar, Nasdem, Gelora, PKS, PKN, Hanura, PAN, PBB, Partai Demokrat, PSI, Perindo dan PPP.
“Setelah dilakukan pencermatan atas LADK Partai Politik, KPU Kabupaten Flores Timur menyatakan LADK Partai Nasdem diterima, sedangkan 14 partai politik lainnya, LADK dikembalikan untuk diperbaiki,” jelas Kornelis Abon Tabi.
Dikatakan, dua parpol Partai Buruh dan Partai Ummat, membuka Rekening Kampanye dan Dana Kampanye (RKDK) tetapi tidak memiliki calon DPRD Kabupaten Flores Timur dan tidak mengajukan LADK. “Partai Garuda selain tidak mengajukan calon DPRD Kabupaten, juga tidak membuka Rekening Kampanye dan Dana Kampanye,” papar dia.
LADK partai politik berisi saldo awal pembukaan rekening dana kampanye, sumbangan yang diterima partai politik sejak 3 hari ditetapkan sebagai peserta pemilu, dan selama masa kampanye, pengeluaran untuk pelaksanaan kampanye rapat terbatas, tatap muka, pengeluaran pengadaan Alat Peraga Kampanye (APK), Bahan Kampanye (BK), pengeluaran jasa kampanye, biaya administrasi bank, dan lain-lain.
Selain disampaikan LADK partai politik, disampaikan pula LADK perseorangan para calon legislatif. “Masa perbaikan LADK partai politik sejak 8 Januari 2024 sampai 12 Januari 2024 sesuai PKPU,” tandasnya, mengingatkan. (AN-01)