Jumad, 27 Januari 2023
Ibr.10:32-39 ; Mrk.4:26-34
Pekan Biasa III
“Beginilah halnya Kerajaan Allah”
(Mrk.4:26)
Hari ini Yesus mengumpamakan Kerjaan Allah dengan dua hal, pertama, “Kerajaan Allah seperti orang menabur benih di tanah”. Benih itu tumbuh jadi besar, tanpa campur tangan orang yang menaburnya. Kedua, “Kerajaan Allah seperti biji sesawi yang ditabur di tanah” (ay.31). Biji sesawi memang yang terkecil segala jenis sayuran. Namun akan tumbuh lebih besar, bahkan mengeluarkan cabang yang rimbun sehingga burung-burung bersarang nyaman di dahannya.
Dua perumpamaan ini meyakinkan kita bahwa, pertama, Kerajaan Allah sungguh ada dan meraja atas alam semesta. Meski tak terlihat mata, kuasa dan kasih Allah terus hadir dan berkarya menuntun hidup kita. Sebagaimana dikatakan, dimana ada kasih, di situ Allah hadir. Dimana ada iman, ada cinta dan persaudaraan, di sana Allah sungguh tampak nyata.
Kedua, Allah terlibat dan senantiasa memberkati hidup kita. Tanpa Allah, hidup kita akan sia-sia. Kita yakin, Allah memberi pertumbuhan pada kehidupan kita, dan membesarkan apapun yang kita lakukan. Allah senantiasa memberkati dan memberi hasil pada setiap upaya yang kita usahakan dengan sunguh-sungguh.
Bahkan tanpa kita duga, Allah justru menghadirkan surprise dan berkat mengagumkan dari hal kecil dan sederhana, dari hal yang tak diperhitungkan di mata kita. Buktinya, IA telah memberi pertumbuhan pada benih, dan mengubah biji sesawi kecil, jadi pohon yang memberi naungan bagi burung-burung.
Antara berkat dan hasil, harus ada usaha. Berkat Tuhan selalu mengalir, tetapi kita juga mesti bekerja keras. Berkat tak memberi hasil, jika kita hanya menunggu, kapan mujizat terjadi. Maka tak boleh sia-siakan waktu yang telah Tuhan beri untuk berkarya hadirkan kerajaan Allah, melalui hal kecil dan sederhana.
TUHAN memberkati kita. SALVE. ***
RD. Wens Herin
Amin. Terimakasih Romo, Perenungan yg menyejukkan. 🙏🏽🙏🏽🙏🏽
“Berkat dan hasil haeus ada usaha” Amin..