Aksinews.id/Lewoleba – Turnamen sepakbola pelajar antar SMA/SMK se-Kabupaten Lembata kembali digelar. Ini merupakan bagian dari rangkaian acara memperingati Hari Pendidikan, 2 Mei 2022.
Ada 20 tim dari SMA/SMK se-Lembata yang ikut ambil bagian dalam turnamen ini. Mereka dibagi dalam lima grup, dimana setiap grup berisi 4 tim sepakbola.
Pertandingan dimainkan di dua lapangan. Yakni, lapangan sepakbola Desa Pada, Kecamatan Nubatukan, dan lapangan sepakbola desa Kimakamak, Desa Ile Ape Timur.
Pertandingan pembuka Grup C, mempertemukan SMA Negeri 1 Nagawutung (SMANSA Naga) Versus SMK Atadei di lapangan sepakbola Pada, Selasa (10/5/2022).
Wasit yang memimpin pertandingan Ucok Hurek, dibantu wasit garis Peti dan Acan. SMANSA Naga datang ke arena pertandingan dengan penuh optimisme. Mereka memainkan bola dengan lincah, mempertontonkan skill mengolah kulit bundar dengan piawai.
Di babak pertama, tampak SMANSA Naga bermain cantik, solid, dan kerjasama antar pemain yang apik. Mereka berhasil membobol gawang SMK Atadei dengan skore telak, 3 – 0.
Memasuki babak kedua, SMK Atadei pun belum berhasil menguasai pertandingan. Mereka malah kembali kebobolan, yang memperbesar keunggulan SMANSA Naga jadi 4-0. Hingga wasit Ucok Hurek meniup pluit panjang, SMK Atadei tak bisa membobol gawang SMANSA Naga. Pertandingan berakhir dengan kemenangan SMANSA Naga, 4-0.
Para pemain pada turnamen ini diwajibkan untuk menunjukan sportivitas demi kemajuan sepakbola di Lembata tercinta.
Pada pertandingan lainnya, SMK Lamalera, Kecamatan Wulandoni berhasil membungkam SMAN 2 (SMANDU) Nubatukan dengan skor 3-1. Tim SMK Lamalera yang menamakan diri Baleo FC tampil memukau sejak babak pertama. Baleo FC bahkan sudah unggul dengan 3 gol tanpa balas di babak pertama.
Memasuki babak kedua, SMANDU Nubatukan berusaha membombardir pertahanan Baleo FC. Kesalahan pemain belakang Baleo FC memaksa wasit memberikan hadiah pinalti bagi SMANDU Nubatukan, Eksekusi pinalti berhasil dilakukan dengan mengecoh penjaga gawang Baleo FC.
Pertandingan berakhir dengan skor 3-1 untuk Baleo FC.(Thomas Swalar-SMANSA Nagawutung/AN-01)