Aksinews.id/Lewoleba – Dinas Perhubungan Kabupaten Lembata mulai membuka pelayaran rakyat (Pelra) untuk rute Lewoleba – Boleng, Pulau Adonara (PP) dan Lewoleba – Waiwerang (Adonara) – Larantuka (Flores). Hanya saja, untuk tiga hari kedepan mulai hari ini Jumat (23/7/2021), hanya dijinkan satu kapal setiap rutenya.
Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Perhubungan Kabupaten Lembata, El Mandiri, SE melalui suratnya tertanggal 22 Juli 2021, menegaskan, “Para operator kapal penumpang diwajibkan untuk memberlakukan protokol kesehatan secara ketat kepada setiap calon penumpang yang hendak naik ke kapal, yaitu memakai masker, mencuci tangan/pemakaian hands sanitizer serta wajib mentaati ketentuan lainnya yang berkaitan dengan prinsip protocol kesehatan”.
Pembatasan jumlah armada setiap rute pelayaran hanya berlaku untuk tanggal 23 – 25 Juli 2021. “Selanjutnya mulai tanggal 26 Juli 2021, pelayaran berjalan sebagaimana biasa”, tandas El Mandiri.
Berikut jadwal armada yang diijinkan berlayar sebagai berikut :
Jumat, 23 Juli 2021
KM Lembata Express (Lewoleba – Larantuka)
KM El Hasan 1 (Lewoleba – Boleng)
KM Cahaya Rahmat (Waiwerang –Lewoleba)
KM Sinar Mutiara 3 (Larantuka – Lewoleba)
Sabtu, 24 Juli 2021
KM Fantasi Express (Lewoleba-Waiwerang-Larantuka)
KM Rahmat Boleng (Lewoleba – Boleng)
KM Tri Sakti 03 (Waiwerang – Lewoleba)
KM Ina Maria (Larantuka – Lewoleba)
Minggu, 25 Juli 2021
KM Lembata Jaya 2 (Lewoleba-Waiwerang-Larantuka)
El Hasan 1 (Lewoleba – Boleng)
KM Cahaya Rahmat (Waiwerang – Lewoleba)
KM SInar Mutiara Express (Larantuka – Lewoleba) (*/fre)