Aksinews.id/Larantuka – Puji syukur kepada Tuhan atas perkenaanNya. Akhirnya, Yang Mulia Bapa Uskup Larantuka, Mgr. Fransiskus Kopong Kung, Pr membuka kembali untuk umum Kegiatan Devosi Semana Santa di Larantuka.
“Semuanya itu berkat doa kita semua serta dukungan berbagai pihak sehingga Kegiatan Devosi Semana Santa dapat terlaksana sesuai kerinduan dan harapan kita semua,” tulis panitia Semana Santa Paroki Katedral Reinha Rosari Larantuka dalam website resmi Semana Santa Larantuka.
Panitia Semana Santa Paroki Katedral Reinha Rosari Larantuka tahun 2023 ini menerapkan Sistem Pendataan Peziarah. Menurut panitia, ini dilakukan demi kenyamanan serta kelancaran selama Kegiatan Devosi Semana Santa di Larantuka.
“Untuk itu, semua kita yang terlibat di dalamnya sangat diharapkan agar dapat mentaati semua ketentuan yang berlaku. Tuan Ma dan Tuan Ana menyertai kita semua,” tandas panitia.
Berikut link pendaftarannya: https://sites.google.com/view/semanasantalarantuka2023.
Sebelum melakukan pendaftaran, pastikan anda memenuhi persyaratan sesuai dengan yang tercantum pada Ketentuan yang dikeluarkan oleh panitia.
Pada direktori ketentuan umum, panitia kembali menegaskan Surat Keputusan Yang Mulia Uskup Larantuka Nomor: KL/10/V.1/1/2023 tanggal 10 Januari 2023 tentang Perayaan Semana Santa Tahun 2023. Sehingga, seluruh umat Keuskupan Larantuka dan para Peziarah dari luar Keuskupan Larantuka diwajibkan untuk mentaati hal-hal sebagai berikut:
- Semua umat yang disebut Peziarah (Umat Paroki Katedral, Umat Keuskupan Larantuka dan Umat dari Luar Keuskupan Larantuka) yang mengambil bagian dalam Perayaan Liturgi dan Kegiatan Devosi selama Pekan Suci di Paroki harus mendaftarkan diri secara Online atau secara Offline di Sekretariat, dan wajib mengenakan tanda Pengenal Peziarah yang dikeluarkan oleh Panitia. Tidak diperkenankan Peziarah mengenakan tanda pengenal lainnya.
- Peziarah yang ikut ambil bagian dalam kegiatan Semana Santa sudah harus Vaksinasi Covid-19 dengan melewati tahapan pemeriksaan sebagai berikut : (a) Menyerahkan bukti Vaksinasi kepada Petugas Pendaftaran (Minimal Vaksin ke 2), (b) Pemeriksaan bukti Vaksinasi Covid-19 di Pos P3K oleh petugas kesehatan.
- Peziarah yang memiliki keadaan khusus, seperti : Lansia, Ibu Hamil / Menyusui, Divabel akan diberikan tanda pengenal dengan kode khusus pada saat melakukan Ziarah di Gereja Katedral, Kapela Tuan Ma dan Kapela Tuan Ana untuk mendapatkan Pelayanan Khusus.
Jika Anda memenuhi ketentuan tersebut, maka dipersilahkan mengisi Formulir ini, mohon menyiapkan data sebagai berikut :
- Identitas Pribadi
- Alamat yang akan dituju
- Alamat asal
- Waktu tiba di Kota Larantuka
- Foto KTP (Ukuran maksimal 1Mb – Lanscape)
- Foto Sertifikat Vaksin terakhir (Minimal Vaksinasi ke 2)
Panitia juga menetapkan waktu Pendataan Peziarah dibuka pada Hari Minggu, 19 Maret 2023 sampai pada Hari Jumad Agung, 7 April 2023 pukul 10.00 Wita. Pelayanan Check In untuk peziarah dari Kota Larantuka, dilayani mulai pada Sabtu, 1 April 2023 Pukul 08.00 Wita di Sekretariat.
Untuk memudahkan para peziarah, panitia mencantumkan dua Nomor Kontak yang bisa dihubungi. Yakni, 082158338874 dan 081246269347.(AN-01)