Selasa, 28 Februari 2023
Yes.55:10-11 ; Mat.6:7-15
Selasa Prapaska I
“Dalam doamu jangan bertele-tele seperti kebiasaan orang yang tidak mengenal Allah”
(Mat.6:7)
Hari ini Yesus bicara tentang doa, dan lebih khusus mengajarkan doa Bapa Kami. Doa yang singkat tetapi sangat mengena. Dalamnya, kita boleh bicara dari hati dengan Allah. Bersimpuh sebagai seorang anak di hadapan Allah sebagai Bapa. Hingga kita merasakan bahwa doa merupakan saat yang paling dekat dan akrab dengan Allah.
Tentang berdoa, Yesus berpesan, jangan bertele-tele. Sebab Allah Bapa tahu semua yang kita harapkan dan minta dalam doa-doa kita. Bahkan kadang tanpa kata, hanya diam dan air mata pun, Ia memahaminya. Maka sertailah setiap kata dan tetes air mata doa kita dengan iman, bahwa tidak ada yang sia-sia bagi setiap hati yang menaruh harap pada Allah. Ia akan membuat setiap doa kita jadi nyata pada waktunya. Doa meski sederhana tetapi penuh daya karena iman.
Doa sebagai komunikasi batin selalu terbangun dua arah. Itu artinya dalam doa, tidak hanya kita yang bicara. Allah juga berbicara dengan kita. Maka jangan bertele-tele. Cepatlah diam, tenang, dan hening. Lalu dengarlah bisikan kehendak Tuhan bagi kita. Bukalah tangan dan katakan dalam pasrah, “Jadilah kehendakMu di atas bumi seperti di surga”. Jadilah kehendakmu dalam hidupku ini.
Doa dalam pasrah membuat hati damai. Tetapi doa bukan obat bius. Menutup mata, diam lalu berharap semuanya ada dan terjadi ketika membuka mata. Kita ingat pribahasa tua ini, Ora et labora. Berdoa dan bekerjalah. Rejeki apapun tidak akan datang jika kita hanya berpangku tangan. Jika kita berdoa, “berilah kami hari ini rejeki secukupnya”, maka mesti bekerja sekuat tenaga untuk mendapatkannya.
Jangan lelah dan berhenti berdoa, agar hubungan kasih kita dengan Tuhan tetap terpelihara. Kita tidak hanya kusuk berdoa saat kita butuh. Tetaplah berdoa saat situasi kita baik atau tidak menyenangkan. Saat sehat atau sakit, saat sukses atau gagal.
Selamat berpuasa. Tuhan memberkati. SALVE.***
RD Wens Herin
Amin Tuan
Terima Kasih Romo.
Selamat pagi ama Romo Terima kasih renungan pagi ini 😇🙏🙏
Amin selamat pagi om romo
Amin.
Terimakasih Romo telah mengajarkan kembali cara berdoa yg benar.
Terima kasih kk Romo 🙏🏻🙏🏻🙏🏻 untuk renungan hari ini…